Ke Sekolah
Published by Ismailovic under Sekolah on Sabtu, Desember 13, 2008
Tadi pagi, aku dijemput temanku, Abror untuk ke sekolah. Aku kaget, karena belum mandi. Aku belum mandi karena tahu waktu dimulainya kegiatan disekolah masih lama.
Aku pun menuruh temanku itu untuk masuk ke rumah, untuk menunggu sebentar. Namun Abror memilih menunggu di luar saja. Mungkin dia malu masuk rumahku.
Aku pun bergegas mengambil handuk dan langsung masuk ke kamar mandi. Setelah mandi, kusiapkan baju dan buku. Aku minta uang Rp.25.000,00 untuk bayar olimpiade IPA. Aku ke sekolah karena ada pembinaan bagi peserta olimpiade IPA setiap hari Sabtu.Dari kelasku yang dikirim jadi pesertanya, aku belum tahu. Mungkin yang dikirim itu adalah peserta dari sekolah yaitu Aku, Imad, Abror, dan juga Hanif. Tapi bisa juga disaring lagi dan diambil yang paling baik.
Karena sudah bayar Rp.25.000,00 segala fasilitas telah disediakan. Diantaranya jajan, pensil 2B, penghapus, buku tulis dll.Hari pertama pembinaan ini hanya diisi dengan belajar cara mengisi lembar komputer dan juga pemberian fasilitas seperti pensil, penghapus, jajan dan buku. Katanya ustadz, setelah lolos babak penyisihan se - Sidoarjo, akan ke babak semifinal se -Jawa Timur di Surabaya. Lalu baru finalnya di tingkat se-Indonesia.
0 komentar:
Posting Komentar