Hobby Sepak Bola
Published by Ismailovic under on Jumat, Mei 15, 2009
Aku punya hobby yang hampir setiap hari aku mainkan, yang kumaksud adalah sepak bola. Aku menjadikan hal ini sebagai hobby karena permainannya yang seru dan mengasyikkan. Coba bayangkan!, satu bola diperebutkan oleh banyak orang, pasti seru sekali 'bukan!?. Manusia memang aneh dalam membuat sesuatu. Namun, karena hal itulah manusia menjadi suatu mahluk yang cerdas dan hebat. Sepak bola adalah suatu contoh semua hal tadi. Selain karena seru dan mengasyikkan, aku menyukai sepak bola karena membuat kita sehat, sebab, sepak bola termasuk salah satu olahraga. Kalau dirumah, aku bermain bola bersama teman seperjalananku yaitu Aldi. Kami berdua mahir main bola karena suatu jasa dari seorang guru remaja yang adalah temannya kakakku yang bernama Mas Ilham. Dalam sepak bola dia adalah guru, namun dalam kehidupan sehari-hari aku dan dia adalah teman meskipun beda umur. Mas Ilham mengajari kami berdua karena dulunya dia adalah peserta "DANONE CUP" se-dunia. Oleh karena itu aku dan Aldi minta kepadanya agar diajari main bola. Aku berterima kasih kepada Mas Ilham yang telah mengajariku dan Aldi meskipun kami berdua sering bolos. Maaf, ya........!! Mas Ilham.
1 komentar:
salam kenal ya, blognya bagus
Posting Komentar