Cahaya Kehidupan

Yang Menerangi Pikiran, Jiwa dan Perasaan

Qiyamul Lail

Published by Ismailovic under on Sabtu, Oktober 29, 2011
Diantara waktu-waktu berdo'a yang InsyaAllah cepat dikabulkan Allah, adalah saat semua orang terlelap dalam tidurnya, tapi kita sendiri bangun untuk sholat malam. Kita bangun bukan untuk lihat bola, lihat film, tapi untuk beribadah. Terserah kita mau sholat berapa raka'at, tapi, minimal satu raka'at dan ganjil. Setelah sholat kita bisa berdo'a, kita minta kepada Allah apa yang kita butuhkan, memohon agar masalah-masalah kita cepat selesai, atau pun meminta untuk diberi kemudahan terhadap sesuatu. Kita juga bisa berdzikir, memuji Allah dengan Asmaul Husna, dan juga melantunkan ayat-ayat suci al-Qur'an. Ibadah-ibadah seperti ini wajib kita tingkatkan dan laksanakan, apalagi sekarang adalah tanggal-tanggal 1-10 Dzulhijjah. Dihari-hari itu, kita disunnahkan memperbanyak ibadah, dan Qiyamul lail sangat bagus untuk dikerjakan. Sudah banyak yang membuktikan khasiat qiyamul lail, salah satunya ustadzku ketika SD dulu. Namanya ustadz Fajar. Dia pernah kuliah di Jerman selama sepuluh tahun. Dia cerita kalau itu semua berkat sholat malam sedari kecil. Subhanallah. Dikeluargaku pun begitu. Aku dibiasakan sholat malam setiap hari. Kini, sholat malam sudah menjadi kebiasaan yang mendarah daging dikeluargaku, semoga ini berdampak positif. Amin....

0 komentar:

Posting Komentar