Cahaya Kehidupan

Yang Menerangi Pikiran, Jiwa dan Perasaan

Banyak Obat

Published by Ismailovic under on Minggu, Januari 31, 2010
Beberapa waktu, yang lalu, abiku kan, sakit yang agak parah, lalu pulih kembali. Tapi, untuk jaga-jaga, dokter memberi obat. Obatnya abiku tidak sedikit, lho!. Tapi 'kan, kalau banyak obat 'kan, bisa bahaya. lagipula, abiku itu sudah terlalu gendut, kalau banyak minum obat, otomatis harus banyak makan juga, 'kan!. Sudah begitu, abiku harus minum obat tepat waktu, padahal, abiku sering tidur. Tapi abiku punya cara supaya tetap tepat waktu meskipun ketiduran, yaitu, abiku minta bangunin umiku jika waktu minum obatnya tlah datang. Seharusnya, abiku tidak terlalu banyak minum obat, karena, yang menyembuhkan itu bukan obat, tapi Allah. Dan Allah itu menyembuhkan bisa dari apa saja selain obat. Yang penting sekarang itu berdo'a supaya abi bisa sembuh total. Aku juga do'ain abi, kok. Tapi, mungkin, Allah menyembuhkan abi lewat obat juga, kali', ya!. Biar tidak terlalu stres karena kerja terus, abi jangan minum obat terus, mendingan pergi wisata bareng keluarga, OK!!

0 komentar:

Posting Komentar